Jumat, 24 Juni 2011

ARENA KKPK, 26 Juni 2011

Liburan Petualangan

Judul: Happiness Village

Penulis : Ifa

124 halaman



Sebentar lagi liburan tiba. Kalian mau ke mana? Paling asyik memang ke tempat liburan, atau berpetualang seru. tapi kalau nggak, ya baca saja buku Happiness Village. Soalnya, dengan membaca buku ini, aku merasa ikut petualangan bersama Lizza, Ovy dan Sheila.

Cerita diawali tiga sahabat yang bingung memilih tempat liburan. Akhirnya, mereka memilih pergi ke  Happiness Village karena kakek Ovy tinggal di sana. Mereka kemudian menemukan sebuah peti . Peti apakah itu? Ternyata itu peti warisan. Kira-kira apa ya isinya?

Di desa kakek Ovy inilah mereka menegnal berbagai hal, mulai dari pertanian, menggiling gandum, sampai ikutan pacuan kuda. Pokoknya benar-benar seru deh liburan tiga sahabat ini. Semua halaman di buku ini sangat menarik. Banyak hal baru yang diceritakan di pertanian. Tentu saja pertaniannya bukan di indonesia. soalnya nggak ada gandum di sini.

Kehadiran kakek Ovy juga mengungkap bahwa sebenarnya adalah keturunan Raja. itu sebabnya mereka menemukan tiga gaun putri yang sangat cantik. Karena jumlahnya tiga, maka tiga sahabat itu mendapat gaunnya satu orang satu. Asyik, sekali ya liburannya. Pokoknya, aku pengen banget mengalami liburan seperti yang dialami Ovy dan kawan-kawan.

Oh iya, bagaimana dengan liburan kalian? Kita tulis yuk jadi sebuah cerita. Mudah-mudahan seru seperti cerita yang ada di buku ini.

(Balkis Shafira, 10 Tahun, SD IBA Palembang)

1 komentar:

  1. Menurut anda apa kelebihan dan kekurangan dari buku ini ??
    Dan apa kesimpulan nya ??

    BalasHapus