Jumat, 27 Mei 2011

ARENA KKPK, 29 Mei 2011

Kisah Seru Em

Judul: Happy Forever
Penulis: Mayra
184 halaman

Buku ini aku beli juga walaupun lebih tebal dan lebih mahal dibandingkan buku KKPK lainnya. Soalnya, buku ini berisi 20 cerita pendek karya Mayra. Biasanya kalo kumpulan cerita pendek, isinya macam-macam dan seru-seru.

Cerita pendek yang dipilih jadi judul cover adalah Happy Forever. Aku penasaran, kenapa ya bisa dipilih jadi cerita untuk covernya? Kisahnya tentang Em yang dipanggil teman-temannya dengan sebutan Miss Onar. Tentu saja Em tidak mau dipanggil begitu karena ia merasa tidak senakal teman-teman lainnya. Akhirnya Em pasrah saja dipangggil begitu. Lagipula, dia sebentar lagi akan masuk SMP yang berbeda dengan teman-teman SD.

Cerita lainnya  ada yang berjudul Pilihan Renia, Salju Persahabatan, Anak Kecil dan Bulan, Pumpkin Lady, Rahasiaku,  Natasha, I Like Fashion dan ... masih banyak lagi. Cerita favoritku berjudul My Best Friend. Ceritanya tentang Yasmin yang tinggal di Mesir. Dia memiliki sahabat baru dari London bernama Yelyah.  Tapi di kelas, ia dikenal bernama Jinar. Nah, ternyata Jinar ini adalah mualaf atau baru memeluk agama Islam. Begitu juga keluarganya. Makanya mereka belajar puasa dan shalat.

Cerita-cerita di buku Mayra ini banyak tentang kehidupan sekolah. Terutama sekolah berasrama. Selain itu ada juga tentang kura-kura dan fantasi-fantasi lainnya. Sangat banyak macamnya. Oh iya, ternyata Mayra ini adalah saudara kembar penulis KKPK lainnya bernama Sarah Tavia yang menulis My Little Pony. Wuah seru ya punya saudara kembar yang sama-sama suka membaca dan menulis.

Rosiyani Nanda Mulya, SD 62 Seduduk Manda Palembang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar