Jumat, 06 Mei 2011

ARENA KKPK, 8 MEI 2011




Ellin Pindah ke Kota


Judul: My New Life
Penulis : Zharine
120 halaman


Ellin tinggal di sebuah rumah sederhana di desa. Dia memiliki seorang Adik bernama Banu. Sepulang sekolah, Ellin menemukan barang-barang berada di luar rumah. Dia mengira diusir dari rumah kontrakan.

“Kita mau pindah rumah ke kota,” jelas Banu.

Ya, Ellin dan Banu pindah ke kota.  Dia pun harus meninggalkan desa tercinta dan teman-temannya.  Dia tinggal di rumah mewah milik  Om Baskoro.  Dia juga bersekolah full day school terbaik. Oh iya, Om Baskoro punya anak bernama Reni dan Kak Onik.

Hari-hari Ellin terasa sangat berbeda, dibandingkan saat dia berada di desa.  Dia sangat takjub, saat menikmati lampu-lampu yang berkelap-kelip setiap malam.  Dia juga dapat membeli segala keinginannya. 

Aku suka karangan Zharine ini. Sebelumnya Zharine sudah menulis buku KKPK juga yang berjudul A Nice Doll dan My Soulmate. Jadi urusan bercerita sudah sangat lancar. Di bagian buku ini ada yang sangat sedih ketika kakek jatuh sakit. Yang juga sedih saat Ellin menerima surat dari guru dan juga sahabat-sahabat lamanya di desa. Ya, meskipun sudah di kota dan tinggal dikehidupan baru yang menyenangkan, Ellin tidak melupakan sahabat-sahabatnya di desa.

(Balkis Shafira, 10 Tahun, SD IBA Palembang)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar