Jumat, 22 Juli 2011

ARENA KKPK, 24 Juli 2011


Buku Misterius


Judul: The Magic Book
Penulis: Aini
140 halaman


Alisha tinggal di sebuah apartemen bersama Ayah, Ibu dan asiknya, Shila. Walaupun baru umur 11 tahun, Alisha sudah bisa memasak untuk keluarganya lho. Ya, soalnya di keluarganya ada giliran memasak. Hihihi, bahkan Shila yang masih kecil pun dapat giliran. Tapi dibantu Ibu.
Suatu hari, ketika Alisha bermain ayunan di taman kota, tiba-tiba terdengar suara benda jatuh di rerumputan. Alisha mencari benda itu. Ternyata sebuah buku  kuno, warnanya cokelat tua dan cokelat muda. The Magic Book, itulah yang tertulis di kovernya. Di pinggir buku itu ada sebuah lubang kecil. Di situ tergantung sebuah kunci berwarna emas. Bukunya sangat tebal. Buku apa ya?


Alisha membawa buku itu ke temannya, Shakira. Wow, rupanya itu buku ajaib. Buku itu bisa mengeluarkan alat memasak seperti teflon. Mereka bingung, haruskan buku ajaib itu mereka kembalikan ke pemiliknya? Tapi siapa pemiliknya ya? Atau mereka ambil saja buku itu?

Itulah awal cerita buku The Magic Book yang aku suka. Buku yang ditemukan Alisha berhubungan dengan kesukaan Alisha memasak, juga makan-makan bersama teman-temannya. Pokoknya, kalau kalian suka membaca buku cerita yang banyak masak dan makannya, harus baca buku ini.

Oh iya, penulisan buku ini sangat menarik juga. Kak Aini  menulis cerita dengan lancar dan bahasa yang enak diikuti. Tahu-tahu, aku sudah membaca habis buku ini tanpa terasa.

(Rosiyani Nanda Mulya, SD 62 Seduduk Manda Palembang)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar