Kamis, 02 Desember 2010

Arena KKPK, 5 Desember 2010



Makanan Favorit Para Penulis KKPK

Judul: My Culinary Journey
Penulis: Izzati, Ayunda dan Penulis KKPK lainnya
176 halaman


Siapa yang nggak suka makan? Wuah, kalau kalian suka jalan-jalan dan menikmati makanan khas setempat, harus baca buku KKPK edisi spesial ini.
Soalnya, buku ini berisi pengalaman 21 penulis KKPK dengan makanan favorit mereka. Bella yang pernah menerbitkan buku Beautiful Days menulis ceritanya yang berhubungan dengan ayam black pepper. Amira yang terkenal dengan buku Roxy Roxy menulis pengalamannya tentang double chocolate cake.

Setiap penulis memulai ceritanya dengan gaya berbeda. Ada yanga langsung bercerita tentang makanan kesukaan mereka, ada juga yang menceritakan perjalanan menemukan makanan itu. Hebatnya lagi, mereka juga menanyakan resep makanan itu kepada pedagangnya. Jadi, kita bisa membuatnya pula di rumah. Seru, kan?

Jenis makanan yang diceritakan juga nggak selalu yang modern. Ada beberapa penulis yang menceritakan makanan tradisional. Rizky yang pernah menulis Zula's Story bercerita tentang serabi di Jakarta. Putri Retno yang menulis buku Story of Volley Club malah cerita tentang pecel. Ada juga penulis yang menceritakan makanan dengan nama aneh, seperti es pocong dan nasi kucing.

Setelah membaca My Culinary Jouney, kita jadi tahu makanan apa saja yang khas di setiap kota di Indonesia. Baik modern maupun tradisional. Hmm, yang jelas lagi, kita jadi tambah lapar.  Apalagi, di setiap cerita juga ada foto-foto makanannya.

Sayangnya, di buku ini tidak ada penulis KKPK yang mewakili Palembang. Kalau ada, mungkin akan ada cerita tentang mpek-mpek, tekwan ataupun model. Nyam-nyam... Mudah-mudahan saja nanti ada My Culinary Journey ke2.

(pengirim: Geus Rama Syarif, 10 thn, SD Az Zahra Palembang)




Ayo, menulis resensi buku KKPK di Arena KKPK Berita Pagi!


1. Tulislah resensi buku Kecil-Kecil Punya Karya yang telah kamu baca sepanjang satu halaman kuarto.

2. Sertakan nama, umur, dan sekolah kamu bersama nomor telepon (tidak akan dicantumkan)

3. Kirim ke redaksi Berita Pagi  atau melalui e-mail resensikkpk@gmail.com.

4. Resensi yang asyik, akan dimuat di Arena KKPK. Setiap resensi yang dimuat akan mendapat hadiah dua buku KKPK terbaru.

5. Hadiah diambil di  kantor Berita Pagi.

2 komentar: